Kalau ngomongin soal spek HP bagus, maka salah satu kandidatnya adalah Spesifikasi Samsung S23 Plus yang pertama kali muncul di tahun 2023.
Perlu kalian pahami, perkembangan dunia ponsel tanah air memang benar benar luar biasa. Sebab terjadi begitu cepat dan massif.
Bahkan dalam kurun waktu satu tahun saja, bisa muncul banyak inovasi terkait kecanggihan ponsel.
Baik itu dari segi kecepatan, kamera, fitur, layar, maupun lainya.
Intinya adalah pelanggan jadi semakin bingung dalam menentukan ponsel pilihanya. Sebab bagus bagus semua.
Oleh sebab itu admin situshp.id berusaha untuk membantu kalian dengan menyarankan sebuah ponsel bernama Samsung S23 Plus.
Spesifikasi Samsung S23 Plus
Ada banyak alasan kenapa admin merekomendasikan smartphone dari brand Samsung ini.
Baca juga: 26 Spesifikasi Samsung S10e Dan Daftar Harga Terbaru
Salah satunya adalah karena sudah menggunakan chipset Snapdragon 8 generasi 2 yang dipadukan dengan processor Octa Core.
Tahu sendiri, octa core itu kan artinya ada 8 inti otak. Sehingga performanya sudah jelas cepet.
Terlebih nyatanya isinya berupa 1 core Cortex-X3 berkekuatan 3.36 GHz, 2 core Cortex-A715 berkekuatan 2.8 GHz, 2 core Cortex-A710 2.8 GHz, dan 3 core Cortex-A510 berkekuatan 2.0 GHz.
Mantap banget kan? Cuma itu baru sedikit informasi saja.
Sebab yang lebih lengkap akan kami jelaskan pada point point di bawah.
Spesifikasi Samsung S23 Plus Terbaru
Sesuai dengan apa yang kami jelaskan sebelumnya, poin poin lengkap akan kami coba jabarkan satu persatu.
Baca juga: Spesifikasi Samsung Note 3: Baterai Dan Harga Terbaru
Dan poin pertama yang bakalan saya jelaskan adalah terkait detail spesifikasi Samsung S23 Plus.
- SIM Card: Dual SIM 5G
- Dimensi: 157.8 x 76.2 x 7.6 mm
- Berat: 196 gram
- Layar: Dynamic AMOLED 2X, 6.6 inci, 120 Hz, 1080 x 2340 piksel
- Kerapatan: 390 ppi
- Chipset Qualcomm Snapdragon 8 Gen 2
- Processor: Octa Core
- GPU: Adreno 740
- RAM: 8 GB
- ROM: 256 GB, 512 GB
- Slot MicroSD: Tidak Ada
- Kamera Belakang: 50 MP (wide), 10 MP (telephoto), 12 MP (ultrawide)
- Kamera Depan: 12 MP (wide)
- WLAN: Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac/6e
- Tri-band: Yes
- Wi-Fi Direct: Yes
- Bluetooth: Yes, 5.3, A2DP, LE
- GPS: Yes, GPS, GLONASS, BDS, GALILEO
- USB: Yes, Tipe-C 3.2
- USB OnTheGo: Yes
- Baterai: Li-Ion, 4700 mAh, Pengisian cepat 45W, pengisian nirkabel 10W
- OS: Android 13, One UI 5.1
- Fingerprint: Yes
- Kompas: Yes
- Sensor: Akselerometer, giroskop, proksimitas, barometer
Nah itulah beberapa info tentang Spesifikasi Samsung S23 Plus yang bisa kalian pertimbangkan.
Sesuai dengan list di atas, kalian bisa melihat kalau komponen yang terpasang cukup wort it untuk teknologi jaman sekarang.
Contohnya adalah penggunaan jenis layar Dynamic AMOLED 2X yang benar benar sudah kekinian.
Atau soal teknologi pengisian cepat yang sudah mencapai 45 Watt. Jelas ini malah spektakuler.
Pokoknya kalau misalkan nanti berminat, jangan lupa juga untuk memikirkan varian warna seperti apa yang bakal dipilih. Apakah Hitam, Hijau, Krem, atau justru Lavender.
Harga Samsung S23 Plus
Oh ya, kalau ngomongin soal harga, admin akuin kalau banderolnya cukup menyita kantong. Ya tidak bisa dipungkiri, dengan spesifikasi Samsung S23 Plus yang seperti itu, rasanya wajar.
Baca juga: Spesifikasi Samsung S10 Lite Dan Daftar Harga HP Terkini
Dan terkait harga itu, berikut adalah daftarnya.
- Harga Samsung S23 Plus 256 GB: Rp14.198.000
- Harga Samsung S23 Plus 512GB: Rp14.699.000
- Harga Samsung S23 Plus Second: Rp7 jutaan
Jadi bagaimana kakak? Apakah sesuai dengan isi kantong yang kalian miliki?
Kelebihan Samsung S23 Plus
Untuk menambah wawasan kalian perihal produk Samsung yang satu ini, maka kami sudah menyiapkan beberapa hal terkait kelebihan kelebihan yang ia miliki.
Baca juga: 24 Spesifikasi Samsung Z Fold 4 Dan Daftar Harga Terbaru
Dan itu kami ambil dari beberapa data yang kami miliki. Jadi silahkan baca baik baik yah.
- Support jaringan 5G
- Kapasitas RAM cukup mumpuni, 8GB
- Mempunyai sertifikasi IP68
- Sudah menggunakan Layar Dynamic AMOLED 2X
- Kemampuan refresh rate cukup tinggi, karena 120 Hz
- Jenis Chipset sudah pakai Snapdragon 8 Gen 2
- Mempunyai Konfigurasi tiga kamera belakang
- Ukuran kamera belakang ada yang 50MP
- Memiliki teknologi pengisian cepat 45W yang optimal
- Mempunyai Rangka aluminium lapis baja dengan ketahanan yang lebih bagus
- Bagian bodi belakang sudah pakai pelindung Corning Gorilla Glass Victus 2
- Sudah tahan debu 360 derajat dan tahan air hingga kedalaman 1,5 meter selama 30 menit
- Mempunyai layanan NFC yang kekinian
- Memiliki banyak fitu lainya seperti HDR10+ dan Always-on Display
Nah itulah beberapa data yang berhasil kami kumpulkan. Silahkan pertimbangkan secara lebih matang dengan data data itu.
Atau mau coba pertimbangkan spesifikasi Samsung S23 Ultra.
Kekurangan Samsung S23 Plus
Untuk lebih adil dalam menilai suatu produk, maka kami telah menyiapkan beberapa info tentang kekurangan kekurangan produk Samsung.
Dan terkait kekurang kekurangan itu, silahkan cek informasinya di bawah.
- Belum menggunakan sensor Infrared
- Tidak ada port Audio Jack 3.5mm
- Tidak mempunyai slot MicroSD
- Ukuran kamera depan masih 12MP
- Kapasitas baterai masih 4700 mAh
- Belum support settingan rata kanan Mobile Legends
Nah bagaimana? Setelah mengetahui segalanya, apa reaksi Anda? Apakah akan serius membelinya?