Penyebab HP Vivo mati sendiri

Penyebab HP Vivo mati sendiri dapat disebabkan oleh berbagai hal. Baik itu berasal dari masalah pada perangkat keras, gangguan perangkat lunak atau juga bisa karena pengaturan HP Vivo yang tidak tepat. lalu kenapa hp vivo tiba tiba mati?

Namun jangan khawatir, karena telah banyak cara untuk mengatasi masalah tersebut yang disediakan oleh sistem operasi yang telah tertanam di dalamnya. 

Adapun untuk penjelasan lebih lanjut seputar Penyebab HP Vivo mati sendiri beserta cara mengatasinya dapat kalian simak selengkapnya di bawah ini.

Baca Juga : 7+ Cara Mengatasi Layar Mati Saat Telepon Di Whatsapp HP VIVO

Penyebab HP VIVO Mati Sendiri

Penyebab HP Vivo mati sendiri

Kondisi ponsel yang tiba-tiba mati sendiri memang kerap kali menjengkelkan. Pasalnya selain jadi tidak berfungsi, adanya masalah yang satu ini bisa menghambat pekerjaan pengguna.

Untuk mengatasi masalah tersebut, tentu saja harus diketahui akar penyebabnya terlebih dahulu agar langkah penanganannya pun tepat. 

Berikut dibawah ini merupakan beberapa penyebab HP Vivo mati sendiri :

Baterai Drop

Penyebab HP Vivo mati sendiri yang pertama adalah karena disebabkan masalah pada baterai. Hal ini terjadi karena perangkat tiba-tiba tidak mendapatkan suplai listrik sehingga menjadi mati. 

Adapun ciri khusus dari baterai yang sudah rusak atau error yaitu baterai yang masih banyak tetapi tiba-tiba ponsel mati sendiri dan setelah dinyalakan kembali baterai sudah habis. 

Kondisi HP Rusak

Ponsel yang menunjukkan tanda-tanda rusak seperti aplikasi sering crash, layar bergaris, baterai cepat habis maupun performanya melambat, sebaiknya jangan diabaikan.

Sebab, jika kondisi HP yang mulai rusak dibiarkan begitu saja, maka bisa menyebabkan sering mati sendiri secara tiba-tiba, karena sistem mengalami masalah.

Terlalu Banyak File Sampah

Penyebab HP Vivo mati sendiri

Penyebab HP Vivo mati sendiri yang selanjutnya adalah karena ponsel terlalu banyak menyimpan cache atau sampah, jika menumpuk maka dapat memberatkan kinerja ponsel. 

Jika hal ini menjadi penyebab HP mati sendiri, maka indikasinya adalah HP akan terasa berat dan lemot karena bekerja lebih keras.

Baca Juga : 4 Cara Melihat Penggunaan Data Di HP VIVO

HP Overheat

Overheat merupakan keadaan di mana ponsel terasa sangat panas. Suhu panas pada ponsel tersebut akan berakibat fatal jika terjadi secara terus menerus.

Hal ini dapat terjadi karena HP bekerja terlalu keras. Masalah yang satu ini cukup berbahaya, bahkan tak jarang ditemui kasus HP meledak karena panas berlebih.

Efek Samping Root

Umumnya Root dilakukan pada ponsel Android seperti Vivo dengan tujuan agar pengguna bisa mengakses seluruh sistem ponsel yang sebelumnya terbatas. 

Akan tetapi terkadang, akses yang berlebihan pada sistem perangkat keras bisa menyebabkan smartphone milik kalian tiba-tiba mati sendiri.

Mengalami bug pada firmware

Bug yang ada pada firmware memang cukup berisiko pada performa ponsel. Selain menyebabkan ponsel menjadi sering mati sendiri, sistem HP juga akan bekerja lebih lambat.

Mengaktifkan jadwal on off otomatis

Selain disebabkan karena error atau kerusakan internal, penyebab HP Vivo mati sendiri bisa juga karena pengguna sedang mengaktifkan sistem on off otomatis.

Cara Mengatasi HP VIVO Mati Sendiri

Penyebab HP Vivo mati sendiri

Meskipun penyebab HP Vivo mati sendiri sangat beragam, namun jangan khawatir karena telah banyak cara untuk mengatasi masalah tersebut. Berikut diantaranya : 

Kalibrasi baterai

Kalibrasi HP merupakan proses untuk mengembalikan persentase HP agar kembali normal seperti keadaan aslinya. 

Ada beberapa kondisi mengapa HP perlu dilakukan kalibrasi seperti contohnya saat baterai HP tiba-tiba mati sendiri. 

  1. Adapun berikut langkah-langkah yang bisa kalian lakukan : 
  2. Kosongkan baterai di HP hingga keadaan mati
  3. Selanjutnya, coba hidupkan kembali
  4. Lalu gunakan HP hingga baterai 0%
  5. Saat keadaan mati, isi baterai hingga full 100%
  6. Setelah itu, hidupkan kembali ponsel
  7. Gunakan kembali hingga benar-benar habis
  8. Saat mati, isi kembali hingga 100%
  9. Lalu, Hidupkan kembali ponsel
  10. Selanjutnya masuk ke menu “pengaturan” di HP
  11. Klik dan tekan pilihan “pengaturan perawatan perangkat”
  12. Pilih “baterai” dan tekan “penggunaan baterai
  13. Kalibrasi baterai telah selesai dilakukan

Baca Juga : 3+ Cara Menghapus Aplikasi Di HP VIVO

Hapus Cache

Sudah diketahui bahwa hal yang bisa jadi penyebab HP mati sendiri adalah karena terlalu banyak menyimpan cache. Untuk itu, lakukan pembersihan sampah atau cache dengan cara berikut : 

  1. Masuk ke menu “pengaturan” di ponsel
  2. Klik opsi “Perawatan Perangkat” ataupun “Penyimpanan”
  3. Kemudian tekan “optimalkan sekarang”
  4. Otomatis perangkat akan menghapus data cache

Selain menggunakan metode bawaan HP diatas, kalian juga melakukannya melalui aplikasi pihak ketiga seperti CCleaner, Clean Master, Super Cleaner dan lainnya.

Update Sistem

Hal yang juga menjadi penyebab mengapa HP tiba-tiba mati adalah penggunaan sistem yang telah lama. Dengan begitu, lakukan upgrade sistem yang lebih baru. Berikut tata caranya:

  1. Masuk ke menu “pengaturan atau setelan”
  2. Cari dan pilih “tentang ponsel”
  3. Tekan “pembaruan sistem” jika perangkat memerlukan update
  4. Tunggu hingga perangkat selesai mengupdate
  5. Terakhir, perangkat akan restart sendiri 
  6. Selamat sistem baru telah bisa digunakan

Lakukan Reset pada HP

Metode selanjutnya yang bisa kalian lakukan untuk mengatasi HP mati adalah dengan mereset HP. Namun, sebelum itu ada baiknya jika file-file penting dipindahkan terlebih dahulu.

Berikut simak tutorial di bawah ini : 

  1. Masuk ke menu “pengaturan / setelan”
  2. Cari dan pilih “setelan tambahan”
  3. Klik opsi “cadangkan dan setel ulang”
  4. Lalu klik”kembali ke setelan pabrik”
  5. Tekan pilihan “setel ulang telepon”
  6. Kemudian ikuti instruksi selanjutnya
  7. Tunggu hingga proses reset selesai
  8. HP kalian pun berhasil di reset

Baca Juga : 4+ Cara Mengembalikan Keyboard VIVO Seperti Semula

Ganti Baterai

Kondisi baterai HP akan terus menurun seiring dengan berjalannya waktu. Bahkan masalah ini seringkali menjadi penyebab utama dari HP Vivo mati sendiri.

Solusinya adalah dengan mengganti baterai di Service Center resmi Vivo agar kalian bisa mendapatkan baterai original yang kualitasnya baik dibanding baterai non original.

Demikianlah informasi yang dapat kami sampaikan terkait Penyebab HP Vivo mati sendiri beserta cara mengatasinya.

Sekian dan terimakasih.

Dapatkan informasi terbaru dari kami lewat Google News dengan cara klik pada tombol mengikuti pada Google News

Bagikan:

Tags: