Laptop

10+ Cara Mengatasi Kursor Laptop Tidak Muncul Terbaru 2024

×

10+ Cara Mengatasi Kursor Laptop Tidak Muncul Terbaru 2024

Share this article

Masalah kursor laptop tidak muncul adalah salah satu hal yang kerap umum terjadi pada pengguna laptop. Itu biasanya disebabkan oleh beberapa hal.

Namun yang paling umum adalah karena sedang ngefreeze atau justru ada kerusakan dibagian fisik hardware.

Entah itu di touchpad atau justru pada mouse. Tapi ya pada intinya ada yang sedang tidak beres, dan kamu perlu memperbaikinya.

Kursor Laptop Tidak Muncul

Kursor Laptop Tidak Muncul

Fungsi kursor di laptop itu sangat penting, dan bahkan menjadi sangat vital karena digunakan sebagai penunjuk atau penanda.

Baca juga: 3 Cara Mencerahkan Layar Laptop Yang Benar Terbaru

Tanpa tampilan itu, kamu akan cukup kesusahan saat mengarahkan sesuatu. Atau misalkan mau pilih menu, juga bakalan jadi sulit.

Walaupun ya sebenarnya itu masih bisa dilakukan dengan bantuan tombol tombol yang ada di Keyboard.

Cuma bagi yang tidak terbiasa, tentu itu adalah sebuah kesulitan yang bakalan dihindari. Jadi bagaimana solusinya?

Solusinya adalah dengan mengatasi permasalahan tersebut dan membuat kursor kembali muncul seperti sedia kala.

Nah untuk mengatasi hal tersebut, tentu kamu harus melakukan beberapa hal. Seperti mencari penyebabnya atau langsung ke penanganannya.

Namun kalau saran admin situshp.id sih ketahui dahulu apa sebab musababnya. Baru nanti dari situ, putuskan solusi seperti apa yang sebaiknya dilakukan.

So, seperti yang sudah disebutkan. Pertama tama, silahkan ketahui apa sebabnya.

Penyebab Kursor Laptop Tidak Muncul

Kursor Laptop Tidak Muncul

Penyebab dari permasalahan kursor yang menghilang adalah hal yang kompleks. Maksudnya banyak hal yang bisa menjadi biang keroknya.

Baca juga: 3+ Cara Mengatasi Laptop Black Screen Paling Lengkap

Jadi hal yang perlu kamu lakukan adalah membaca semua point pointnya, lalu cari tahu satu persatu. Nanti tinggal dikumpulkan informasinya dan lihat manakah yang paling mungkin.

Misalkan ketika kamu cek bagian drivernya, malah muncul tanda pentung di mouse atau touchpad, tentu itu menjadi hal yang paling mungkin menyebabkan permasalahan tersebut.

Begitupun dengan penyebab lainnya, pokoknya periksa semua.

Kemudian mengenai penyebab kursor laptop tidak muncul yang benar adalah sebagai berikut:

  • Pengaturan mouse yang kurang benar

Salah satu penyebab kursor laptop tidak muncul adalah karena pengaturan mouse yang salah. Ini bisa terjadi ketika laptop kamu habis dipinjam orang. Bisa saja ada yang iseng kan?

  • Driver bermasalah/ tidak cocok

Driver adalah penghubung antara hardware dan software. Jadi jika dia bermasalah, tentu hardware tidak akan bisa digunakan meski sudah tercolok.

Baca juga: 10 Rekomendasi Laptop Asus 5 Juta Terbaru Terupdate

  • Sistem bermasalah (seperti hang atau crash)

Adanya masalah sama software, bisa juga menjadi biang keroknya. Terutama kejadian semacam ngefreeze, crash atau yang lainnya.

  • Sistem tidak merespon mouse atau touchpad

Sistem tidak mendeteksi dan merespon perangkat mouse ataupun touchpad, bisa juga menjadi penyebabnya.

Ini biasanya terjadi ketika driver bermasalah ataupun sistem penghubung lainya yang bermasalah.

  • Touchpad terkunci atau tidak berfungsi

Jika kamu tidak menggunakan mouse dan hanya pakai touchpad, cobalah periksa apakah touchpad terdisable atau tidak.

Baca juga: 3+ Cara Screenshot Laptop Lenovo Paling Lengkap

Karena bisa saja pengguna secara tidak sengaja telah menonaktifkannya.

  • Bug pada sistem operasi

Yang namanya bug atau masalah, bisa terjadi di komponen apapun. Termasuk bagian kursor.

Jadi silahkan periksa apakah ada bug atau tidak.

  • Port USB yang bermasalah

Apabila kursor yang dimaksud adalah di bagian mouse, maka penyebab yang mungkin adalah karena port tersebutlah yang bermasalah.

Mulai dari yang kotor, lecet, sampai rusak secara permanen. Jadi silahkan periksa saja. Atau coba USB dari perangkat lainnya, lalu cek apakah masih bagus atau tidak.

Cara Mengatasi Kursor Laptop Tidak Muncul

Kursor Laptop Tidak Muncul

Setelah Anda mengetahui apa saja penyebabnya, tentu alangkah baiknya adalah tinggal mencari tahu solusi paling tepatnya seperti apa.

Baca juga: 10 Rekomendasi Laptop Untuk Desainer Grafis Terupadate

Nah jika kamu pengin tahu, silahkan lihat cara mengatasi kursor laptop tidak muncul seperti dibawah ini.

  • Restart Laptop atau Komputer

Salah satu solusi paling gampang yang bisa kamu lakukan saat kursor laptop tidak muncul secara tiba tiba adalah dengan restart.

Kenapa? Sebab kegiatan itu akan membuat laptop mulai aktif dari awal, dan menghapus eror yang muncul secara sementara. Seperti kursor tadi itu.

  • Lakukan Unlock Touchpad Laptop

Jika setelah kamu cari tahu ternyata penyebabnya adalah touchpad kena lock. Maka silahkan lakukan unlock agar bisa cepat digunakan.

  • Gunakan USB Port Lain

Ketika masalahnya ada di bagian port USB, maka jalan satu satunya adalah perbaiki atau ganti port tersebut. Kecuali jika touchpad masih fungsi, tinggal unlock saja.

  • Nonaktifkan Hide Pointer While Typing

Coba kamu cek apakah laptop kamu kena Hide Pointer While Typing atau tidak. Jika iya, maka silahkan nonaktifkan saja yah kak.

  • Update Driver Mouse dan Touchpad

Lakukan update driver jika kamu merasa masalahnya ada diseputar itu. Jangan sampai menjadi usang yah.

  • Atur Ulang Registry kursor

Segera atur ulang registry kursor jika misalkan kamu merasa penyebabnya ada di seputaran itu.

  • Service Touchpad Laptop

Apabila Anda merasa ada masalah dengan touchpad secara fisik, maka langkah paling tepatnya adakah membawanya ke tukang service.

Silahkan pahami mengenai penyebab dan cara mengatasi kursor laptop tidak muncul yang benar. Semoga bermanfaat yah kawan.

Dapatkan informasi terbaru dari kami lewat Google News dengan cara klik pada tombol mengikuti pada Google News