Cara Mengaktifkan Kamera Laptop

Cara mengaktifkan kamera laptop yang sebelumnya sudah nonaktif, bisa kamu lakukan dengan berbagai macam metode.

Dan metode metode tersebut bisa berbeda beda tergantung dari brand yang ia miliki. Mengapa?

Karena terkadang untuk mengaktifkan kamera laptop itu bisa pakai tombol pintasan. Dan penentuan tombol pintasan ini memang tidak ada standar pastinya.

Maka dari itu, antara brand yang satu dengan lainnya cukup sering terjadi perbedaan.

Tapi itu ya adalah hal yang wajar. Kamu tidak perlu mempermasalahkan. Yang penting kita sebagai pengguna bisa mengetahui bagaimana cara mengaktifkannya saja.

Tenang saja, gak ribet kok.

Cara Mengaktifkan Kamera Laptop

Cara Mengaktifkan Kamera Laptop

Kamera menjadi salah satu komponen wajib yang biasanya ada di dalam sebuah laptop. Sebab tanpa adanya kamera, nanti pengguna tidak bisa melakukan video call.

Baca juga: 7 Penyebab Layar Laptop Bercak Putih & Cara Mengatasi

Sedangkan Video Call sudah menjadi salah satu kebutuhan masa kini, makanya tiap brand selalu mencoba menghadirkan kamera di setiap produk yang mereka keluarkan.

Cuma memang berbeda dengan kamera HP, Kamera laptop bisa di nonaktifkan. Jadi jika sewaktu waktu laptop tidak menyala, maka tidak usah panic.

Siapa tahu ada yang iseng menonaktifkannya. Apalagi jika faktanya kalian suka berbagai laptop, maka kemungkinannya jadi besar.

Memang penting banget sih untuk bisa mengunci laptop, biar pas kamu tinggal tidak diisengi orang lain.

Kemudian mengenai tutorialnya, silahkan lihat informasi di bawah.

Cara Mengaktifkan Kamera Laptop Asus

Cara Mengaktifkan Kamera Laptop

Untuk pengguna Laptop Asus yang merasa kebingungan kenapa tiba tiba kamera tidak mau menyala, maka coba kalian cek apakah itu nonaktif atau tidak.

Baca juga: 3 Cara Mengunci Laptop Di Windows 10 & 11 Terbaru

Karena kadang secara tidak sengaja seseorang bisa memencet beberapa tombol yang memang secara fungsi berguna untuk mengatur aktif atau tidaknya sebuah kamera.

Sehingga akhirnya nonaktif tanpa disadari.

Jadi cek dulu ya, kalau sudah kamu lakukan dan hasilnya masih sama. Artinya kamera yang rusak.

Atau kalau kamera berhasil normal kembali, berarti memang benar jika barusan hanya nonaktifk saja.

Kemudian untuk cara mengaktifkan kamera laptop Asus yang benar adalah sebagai berikut:

  1. Tekan Tombol Fn + F10 secara bersamaan
  2. Tapi pastikan F10 memiliki symbol kamera
  3. Jika tidak ada symbol tersebut, cari yang ada symbol kameranya
  4. Nanti tekan berbarengan dengan tombol Fn
  5. Selanjutnya tinggal buka aplikasi seperti biasa

Jika pada akhirnya kamera berhasil berfungsi, berarti masalahnya memang ada disitu.

Oh ya, selain menggunakan metode ini, sebenarnya ada metode lain. Yang itu menggunakan bantuan layanan Setting.

Dan mengenai tata caranya, bisa dengan mengikuti informasi dibawah ini:

  • Pertama, silahkan Klik “Start”
  • Ketik “Settings”
  • Silahkan pilih menu “Settings”
  • Kemudian cari menu Kamera
  • Pastikan kondisinya ON
  • Jika tidak, silahkan geser saklar ke sebelah kanan
  • Nanti Kamera akan otomatis ON

Nah silahkan pilih salah satu metode yang menurut kamu paling enak untuk dilakukan.

Cara Mengaktifkan Kamera Laptop Lenovo

Cara Mengaktifkan Kamera Laptop

Untuk pengguna Laptop Lenovo yang ingin mengaktifkan kamera miliknya, maka bisa menggunakan kombinasi tombol Keyboard.

Baca juga: 9 Alasan Kenapa Laptop Tidak Bisa Menyala & Solusinya

Namun ini berbeda dengan merk lainnya. Sebab pihak Brand memiliki penempatan yang berbeda.

Jadi misalkan yang Asus tadi di F10, maka di Lenovo ternyata beda. Nah kira kira yang harus dipakai apa, silahkan ikuti cara mengaktifkan kamera laptop Lenovo di bawah ini.

  1. Periksa bagian tombol function
  2. Cari yang memiliki icon camera
  3. Untuk Ideapad biasanya di F8, untuk punya saya justru di Esc
  4. Jadi nanti tinggal tekan secara bersamaan antara Fn + tombol fungsin yang bergambar camera
  5. Misalkan F8 (Fn + F8)
  6. Nanti habis ini baru kamu coba buka aplikasi kameranya lagi
  7. Jika memang awalnya nonaktif dan tidak bisa, harusnya sekarang udah bisa

Bagaimana? mudah banget kan?

Dan jika kamu tidak mau menggunakan kombinasi tombol seperti ini. Bisa juga melalui menu Setting seperti yang tadi sudah situshp.id sebutkan.

Masuk ke Settings – Camera – Lalu ON kan. Tapi kalau posisinya sudah ON, berarti tadi aslinya Camera sudah hidup.

Yang mana itu bisa bermaksud ada masalah lain di kamera atau software, sehingga meski sudah ON, tapi tidak bisa kamu gunakan.

Cara Mengaktifkan Kamera Laptop Acer

Untuk yang memiliki laptop dari brand Acer, juga memiliki beberapa metode yang berbeda. Ini bisa kau pilih sesuai keadaan.

Baca juga: 10 Laptop Gaming 10 Juta & Bisa Buat Mahasiswa Update

Dan untuk tutorial cara mengaktifkan kamera laptop Acer adalah sebagai berikut:

  1. Tekan Tombol Windows
  2. Ketik “Settings” dan pilih Settings juga
  3. Masuk ke “pengaturan privasi kamera”
  4. Silahkan pilih “Aktif” mengaktifkan dan silahkan checkbox jika ada pertanyaan “Izinkan aplikasi mengakses kamera”
  5. Silahkan pilih aplikasi kamera yang akan kamu gunakan
  6. Lalu buka aplikasinya, nanti pasti kamera bakalan bisa digunakan

Selain pakai metode ini, kamu bisa gunakan kombinasi Fn dan tombol fungsion yang ada logo kameranya. Silahkan cari saja nomor berapa.

Lalu tekan secara bersama dengan Fn. Mudah kan?

Dapatkan informasi terbaru dari kami lewat Google News dengan cara klik pada tombol mengikuti pada Google News

Bagikan:

Tags: