Cara mengecek resi Pos merupakan suatu kemampuan harus dipahami pengguna layanan ini untuk mengetahui keberadaan paket yang dikirim.
Pihak Pos sendiri telah memberikan fasilitas bagi penggunanya untuk bisa melakukan pengecekan nomor resi di website maupun aplikasi resmi yang tersedia.
Kini juga ada beberapa website tracking yang bisa digunakan untuk melakukan pengecekan berbagai nomor resi.
Untuk lebih jelasnya berikut penjelasan lengkap mengenai cara mengecek resi pos!
Baca Juga : 7 Cara Mengecek No Resi TIKI dan Biaya Ongkir, Terbukti Akurat!
Cara Mengecek Resi Pos
Pos Indonesia merupakan perusahaan BUMN (Badan Usaha Milik Negara) yang bergerak di bidang jasa kurir, transaksi keuangan dan logistic.
Perusahaan ini adalah pelopor jasa kurir di Indonesia yang bergerak di bidang jasa pengiriman paket dan surat-surat berharga.
Kredibilitas perusahaan ini tidak perlu diragukan lagi karena tetap eksis hingga saat ini meskipun kini telah banyak layanan ekspedisi lainnya.
Pos bisa melakukan pengiriman paket dengan aman baik dalam negeri maupun hingga ke luar negeri ke lebih dari 200 negara.
Kelebihan lain dari perusahaan ini adalah tarif yang ditawarkan yang lebih terjangkau dan kompetitif dibandingkan ekspedisi lainnya.
Timbangan yang digunakan juga akurat dan bisa dipertanggung jawabkan dimana paket yang dikirim dihitung per gram buka per-kilogram.
Pengguna juga diberikan asuransi berupa jaminan kehilangan maupun kerusakan barang yang dikirim dengan pemberian ganti rugi.
Bagi pengguna yang menggunakan pos sebagai jasa pengiriman juga memperoleh manfaat berupa kemudahan pengecekan resi.
Resi pos adalah bukti pengiriman yang akan diperoleh pelanggan setelah melakukan pengiriman barang menggunakan layanan ini.
Nomor resi Pos yang akan dicek umumnya terletak di bagian kanan atas dengan keterangan nomor kiriman atau nomor barcode.
Cara mengecek resi pos yang bisa dilakukan dengan berbagai metode tentunya memudahkan pelanggan untuk memantau keberadaan paket yang dikirim.
Baca Juga : 8 Cara Mengecek No Resi Anteraja Tanpa Captcha dan Reguler Shopee Tercepat
Cara Mengecek Resi Pos via Website Resmi
Cara mengecek resi Pos yang paling akurat tentunya bisa dilakukan melalui website resmi yang disediakan perusahaan ini.
Pengecekan resi melalui website terbilang mudah karena bisa dilakukan kapanpun dan dimanapun selama ada koneksi internet.
Berikut cara mengecek resi Pos melalui website resmi yang harus dipahami oleh pelanggan:
- Akses website www.posindonesia.co.id/en/tracking.
- Isikan nomor resi pada kolom tracking yang ada.
- Selanjutnya klik “cari”.
- Akan tampil status dari paket yang dikirim.
Cara Mengecek Resi Pos via Aplikasi PosAja
Cara mengecek resi Pos yang valid juga bisa dilakukan melalui aplikasi PosAja! yang dirilis khusus oleh perusahaan ini untuk memudahkan pelanggannya.
Melalui aplikasi ini pengguna juga bisa mengetahui berbagai layanan Pos, melihat history kiriman dan melakukan order booking.
Pemantauan paket lebih dari 1 buah juga bisa dilakukan melalui aplikasi ini, berikut langkah-langkahnya:
- Download aplikasi PosAja di App Store maupun Google Store.
- Lakukan proses registrasi.
- Ketik nomor resi pos Indonesia di bagian “cek resi”.
- Selanjutnya akan tampil posisi dari paket yang dikirim.
Baca Juga : Cara Mengecek Resi Shopee Express Standard dan Hemat lebih Mudah
Cara Mengecek Resi Pos via Customer Service atau Media Sosial
Di era digital ini setiap perusahaan pastinya memiliki layanan customer service dan media sosial sebagai sarana komunikasi dengan pelanggannya.
Untuk pengguna jasa Pos bisa memanfaatkan layanan ini untuk melakukan pengecekan nomor resi dari paket yang dikirim.
Adapun layanan call center dan media sosial dari Pos Indonesia adalah sebagai berikut:
- Call Halo Pos: 1500161
- Webchat: www.posindonesia.co.id
- Email: halopos@posindonesia.co.id
- Telegram: @posindonesia_officialbot
- Livechat: VIDAPOS
- Line: @posindonesia
Cara Mengecek Resi Pos via Website Parcelsapp
Cara mengecek resi pos melalui website maupun aplikasi resmi memang telah terbukti kevalidannya.
Namun terkadang saat pengguna terlalu banyak menyebabkan aplikasi atau website menjadi terganggu sehingga pengecekan resi tidak bisa dilakukan.
Sebagai solusinya pengecekan resi bisa dilakukan melalui website tracking terpercaya lainnya, salah satunya Parcelsapp, berikut langkah-langkahnya;
- Akses website parcelsapp.com/id/carriers/pos-indonesia.
- Masukkan nomor resi di kolom yang tersedia.
- Kemudian klik kotak merah untuk melakukan pengecekan.
- Akan tampil status dari paket yang dikirim.
Cara Mengecek Resi Pos via Website Cekresi
Website lain yang bisa digunakan untuk melakukan pengecekan resi Pos adalah cekresi.com yang melayani pelacakan paket 60 ekspedisi dengan cepat, lengkap dan akurat.
Adapun cara mengecek resi Pos melalui website cekresi adalah sebagai berikut:
- Akses website cekresi.com.
- Input nomor resi di kolom yang tersedia.
- Selanjutnya klik “cek resi”.
- Selanjutnya akan tampil status dari paket yang dikirim.
Baca Juga : 3 Cara Menggabungkan File PDF Di HP Online Tanpa App
Cara Mengecek Resi Pos Kilat
Pos kilat merupakan salah satu jenis layanan yang ditawarkan pos Indonesia dengan estimasi waktu pengiriman lebih cepat dibanding lainnya.
Jenis layanan Pos ada beberapa, yaitu Pos Instan, Pos Instan Plus, Pos Express, Pos Kilat dan Pos Kilat khusus.
Untuk melakukan pengecekan nomor resi Pos kilat sebenarnya sama saja seperti nomor resi pada umumnya yaitu bisa melalui website maupun aplikasi.
Cara Mengecek Resi Pos Lewat HP
Semua cara pengecekan nomor resi Pos yang telah dijelaskan di atas bisa dilakukan melalui handphone.
Hal tersebut karena website dan aplikasi yang ada bisa diakses melalui handphone dengan mengunduhnya terlebih dahulu atau melalui browser.
Selain itu media sosial dan call center yang disediakan Pos Indonesia juga bisa diakses melalui handphone.
Cara Mengecek Resi Pos Taiwan
Di atas telah disinggung jika perusahaan Pos melayani pengiriman dalam negeri maupun ke luar negeri, salah satunya Taiwan.
Untuk melakukan pengecekan resi Pos Taiwan juga bisa dilakukan melalui website maupun aplikasi resmi PosAja!.
Website lain yang bisa digunakan untuk melakukan pengecekan resi Pos Taiwan adalah parcelsapp.com/id/carriers/taiwan-post.
Caranya sama seperti cek resi pada umumnya, yaitu dengan memasukkan nomor resi dan melakukan pelacakan.
Itulah beberapa cara mengecek resi Pos yang bisa dilakukan, semoga bermanfaat!