Cara Mematikan Suara Keyboard Samsung

Anda terganggu dengan suara bising saat mengetik? Artinya kamu harus tahu tentang cara mematikan suara Keyboard Samsung agar tidak mendengar hal tersebut lagi.

Pada dasarnya, suara yang muncul dari keyboard atau keypad HP itu bisa diatur oleh pengguna. Maksudnya bisa dibuat menjadi berbunyi atau justru tidak sama sekali.

Cuma secara default, kebanyakan HP memang dibuat agar ada bunyinya.

Maka dari itu, saat pemilik mulai terganggu dengan hal tersebut, maka beberapa diantara mereka, langsung ingin mematikannya.

Nah hal tersebutlah yang membuat admin ingin membahas mengenai itu.

Cara Mematikan Suara Keyboard Samsung

Cara Mematikan Suara Keyboard Samsung

Meski sekarang sudah jamannya menggunakan keypad di layar sentuh, namun sejatinya masih bisa menimbulkan bunyi.

Baca juga: 4+ Cara Cek HP Samsung Ori Atau HDC Terlengkap

Hanya saja, suara yang muncul bukan disebabkan oleh gesekan atau sentuhan tangan dengan layar. Namun merupakan efek yang sengaja dibuat oleh devolopers.

Artinya hal tersebut sudah diatur sedemikian rupa agar saat keyboard disentuh, otomatis akan menimbulkan bunyi.

Bukti kalau ini hanya settingan semata, bisa dilihat dari adanya pengaturan menghidupkan dan mematikan.

Sehingga bagi yang benar benar tidak menyukainya, langsung nonaktifkan saja fitur tersebut.

Tenang saja, caranya sangat gampang. Kamu tidak perlu repot repot masuk ke Recovery Mode Samsung. Pokoknya cek saja metodenya di bawah ini.

Cara Mematikan Suara Keyboard Samsung Semua Tipe

Cara Mematikan Suara Keyboard Samsung

Apakah mematikan suara keyboard itu susah? Mungkin pertanyaan semacam itu sedang ada dipikiran Anda.

Baca juga: 3+ Cara Mengecek Spesifikasi HP Samsung Terlengkap

Dan jika hal itu adalah sebuah kebenaran, silahkan buang jauh jauh pikiran tersebut. Karena sejatinya mematikan suara Keyboard Samsung itu mudah.

Bahkan tidak kalah mudahnya dengan cara cek Baterai Health Samsung. Kenapa bisa begitu?

Karena untuk melakukannya, kamu hanya perlu membuka Menu Pengaturan saja.

Tidak perlu repot repot masuk ke Mode Aman Samsung atau bahkan ke Recovery Mode.

Pokoknya tinggal buka “Settings”, kemudian pilih beberapa opsi yang benar, maka semua bakal beres. Berikut adalah cara mematikan suara Keyboard Samsung semua tipe:

  • Tindakan yang pertama kali bisa kamu lakukan adalah membuka kunci layar Samsung
  • Lalu masuk ke Menu “Setting Atau Pengaturan”
  • Scroll kebawah sampai menemukan Sounds & Vibration ( Suara dan Getar )
  • Tap atau pilih Menu tersebut
  • Cobalah untuk memilih nonaktifkan Suara dan Keyboard vibration
  • Setelah pengaturan disimpan, bisa langsung dicoba pada saat itu juga

Secara umum, untuk pengguna yang menggunakan metode ini, semua pada berhasil. Sehingga silahkan di coba saja.

Karena tentunya meski ada perbedaan fitur dan menu. Tentunya tidak mungkin sebuah brand menghilangkan pengaturan tersebut.

Paling kalau misalkan tidak sesuai hal diatas, hanya berbeda posisi saja.

Cara Mematikan Suara Keyboard Samsung A03

Cara Mematikan Suara Keyboard Samsung

Salah satu jenis HP Samsung yang laris dipasaran adalah A03. Smartphone tersebut berada di level menengah yang harganya dibawah 2 juta.

Baca juga: 5+ Cara Mengembalikan Warna Layar HP Samsung Terbaru

Oleh sebab itulah banyak yang menyukai dan membeli ponsel ini.

Kemudian dengan banyaknya pengguna HP tersebut, muncul juga pertanyaan mengenai settingan suara Keyboard di Samsung A03.

Jika kebetulan kamu pemilik handphone itu, maka silahkan lihat cara mematikan Suara Keyboard Samsung A03 yang benar.

  1. Buka kunci layar Samsung A03
  2. Cari dan Pilih menu “Pengaturan”, biasanya memiliki icon roda gigi
  3. Kemudian masuk ke “Pengaturan Panggilan”
  4. Lalu pilih “Peringatan dan Nada dering Panggilan”
  5. Carilah menu yang bernama “Matikan Ketukan Keypad”
  6. Jika ketemu, pilih itu
  7. Terakhir klik “Matikan Getar”

Cara mematikan suara Keyboard Samsung diatas digunakan kalau kamu memang menggunakan Bahasa Indonesia.

Kalau Bahasa Inggris, maka tinggal translate saja.

Kemudian jika ada perbedaan menu, maka coba gunakan versi yang pertama. Karena yang namanya HP tentu selalu memiliki update terbaru.

Sehingga kadang kala ada perbedaan perbedaan yang bakal terjadi.

Pengaturan Keyboard Samsung

Apa yang bisa diatur di dalam “Pengaturan Keyboard Samsung”, mungkin itulah yang sedang menjadi pertanyaan kamu.

Baca juga: 3 Cara Mengembalikan Keyboard Samsung Seperti Semula

Terlebih bagi kalian yang kebetulan sedang membuka menu tersebut.

Perlu diketahui, brand Samsung memang terkenal sering memberikan fitur bawaan yang cukup banyak. Tak terkecuali pada pengaturan Keyboard.

Dan berikut ini adalah beberapa fitur dalam Pengaturan Keyboard Samsung:

  1. Tema keyboard: Fitur ini digunakan untuk mengatur tema keyboard. Misalnya mau pilih yang Terang, Terang Padat, Gelap, dan Gelap Padat
  2. Keyboard kontras tinggi: Fitur yang satu ini digunakan untuk menentukan tingkat kecerahan pada Keypad handphone
  3. Mode: Berguna untuk memilih antara keyboard standar, keyboard satu tangan, atau keyboard mengambang
  4. Ukuran dan transparansi: Jika kamu lebih suka Keyboard yang cenderung transparan, maka gunakan fitur ini untuk menentukannya
  5. Ukuran font keyboard: Digunakan untuk mengatur ukuran huruf yang tampil
  6. Tata letak keyboard: Biasa dipakai untuk mengatur tombol angka dan karakter alternatif di keyboard

Itulah beberapa informasi terkait bagaimana cara mematikan suara Keyboard Samsung beserta dengan beberapa fitur Pengaturan yang menyertainya.

Dapatkan informasi terbaru dari kami lewat Google News dengan cara klik pada tombol mengikuti pada Google News

Bagikan:

Tags: